Kemenag Pamekasan Hadir Sebagai Inspirasi
Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Pamekasan, menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat dengan memberangkatkan puluhan peserta balik mudik gratis di Pamekasan. Titik kumpul pemberangkatan balik mudik gratis ini adalah Masjid Agung Asy-Syuhada' Pamekasan, Sabtu (20/4/2024).
Kepala Kantor Kemenag Pamekasan, Mawardi, menyampaikan pesan penting dari Menteri Agama RI, "Kementerian Agama harus hadir untuk umat, salah satunya ikut berpartisipasi dalam menyiapkan layanan mudik balik bagi warga sekitar yang merantau ke kota lain, terutama bagi mereka yang kurang mampu."
Mengimplementasikan pesan tersebut, Mawardi menyatakan bahwa Kemenag Pamekasan memberangkatkan 1 bus yang berisi puluhan peserta mudik gratis. Para peserta ini akan diberangkatkan dari Pamekasan menuju jakarta.
"Program mudik gratis ini merupakan bentuk komitmen Kemenag Pamekasan untuk hadir di tengah masyarakat dan memberikan pelayanan terbaik, khususnya bagi mereka yang membutuhkan," jelas Mawardi.
Mawardi berharap program mudik gratis ini dapat meringankan beban masyarakat pasca merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga di kampung halaman. Beliau juga menyampaikan harapannya agar perjalanan para peserta balik mudik gratis ini lancar dan aman.
"Kami berharap program mudik gratis ini dapat membantu meringankan beban masyarakat pasca merayakan Hari Raya Idul Fitri tahun ini. Semoga para peserta mudik gratis ini selalu dalam lindungan Allah SWT dan selamat sampai tujuan," doa Mawardi.
Pemberangkatan peserta mudik gratis ini diiringi dengan lantunan shalawat dan doa dari para pejabat Kemenag Pamekasan.
#KementerianSemuaAgama
Tulis Komentar