Kepala kemenag Pamekasan dorong PAI gaungkan bahaya narkoba dan judi online di medsos

$rows[judul]

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pamekasan, Mawardi, memberikan pembinaan kepada para penyuluh agama Islam kecamatan Pamekasan. Dalam pembinaan ini, beliau menekankan pentingnya kesadaran disiplin dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas, terutama dalam hal ketepatan waktu, Rabu (14/08/24).

Dalam arahannya, Kepala Kemenag Pamekasan menyampaikan bahwa disiplin tepat waktu merupakan salah satu aspek penting dalam membangun profesionalisme kerja. "Ketepatan waktu bukan hanya soal datang tepat waktu, tetapi juga menyelesaikan tugas sesuai dengan batas waktu yang ditentukan. Ini adalah cerminan komitmen kita terhadap tanggung jawab yang diemban," ujar beliau.

Selain menekankan disiplin, pembinaan juga membahas mengenai pentingnya penyuluhan yang mencakup isu-isu sosial yang krusial di masyarakat. Di antara isu-isu yang diangkat adalah bahaya narkoba dan judi online, yang semakin mengancam generasi muda. Kepala Kemenag mengimbau para penyuluh untuk aktif mengadakan sosialisasi terkait bahaya kedua hal tersebut, serta melibatkan berbagai elemen masyarakat dalam penyuluhan agar pesan yang disampaikan dapat lebih efektif dan berdampak luas. Beliau juga menekankan pentingnya pemberitaan kegiatan penyuluhan ini di media sosial, dengan tujuan agar informasi mengenai bahaya narkoba dan judi online dapat menjangkau khalayak yang lebih luas, terutama generasi muda yang menjadi target utama penyuluhan.

Lebih lanjut, Kepala Kemenag Pamekasan juga mengingatkan para penyuluh akan pentingnya merawat fasilitas kantor. Menurutnya, kebersihan dan kerapihan kantor merupakan tanggung jawab bersama yang harus dijaga. "Kantor ini adalah tempat kita bekerja dan melayani masyarakat. Menjaga kebersihannya adalah wujud penghormatan kita terhadap tempat kerja sekaligus kepada masyarakat yang kita layani," tegas beliau.

Pembinaan ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja para penyuluh agama Islam di Pamekasan, sehingga mereka dapat menjalankan tugas dengan lebih baik dan memberikan kontribusi yang signifikan dalam membangun moral dan akhlak masyarakat.

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)
Whatsapp-Button