Kepala Kemenag hadiri dan lepas PORSENI KKMTs Pamekasan 2023

$rows[judul]

Pamekasan - Pergelaran Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) KKMTs se-Kabupaten Pamekasan Tahun 2023 resmi dibuka. Didampingi Plt. Kasubag TU dan Kepala seksi Pendidikan Madrasah, Kepala Kemenag, Mawardi hadiri pembukaan kegiatan ini di MTsN 2 Pamekasan, Senin (13/02/2023). 

Pembukaan ini dimulai dengan upacara yang pada kesempatan ini Mawardi ditunjuk sebagai pembina upacara. 

Dalam amanatnya, Mawardi menerangkan bahwa PORSENi ini bertujuan untuk menyaring bakat siswa-siswi MTs.

Tidak hanya menyaring bakat siswa-siswi, Mawardi juga menerangkan kegiatan ini juga untuk menjalin silaturahmi. 

"PORSENI ini sebagai jembatan dan menjadi ajang untuk menyaring bakat dan prestasi non akademik siswa-siswi MTs se-Kabupaten Pamekasan dan sekaligus menjalin silaturahmi antar MTs se-Kabupaten Pamekasan".

Apresiasi juga disampaikan kepada seluruh panitia dan seluruh peserta yang telah mendukukung terselenggaranya event olahraga ini. 

“Selamat dan sukses saya sampaikan kepada seluruh panitia dan para peserta. Bagi para juara agar terus meningkatkan prestasinya, yang belum juara jadikan sebagai pelajaran untuk mengembangkan potensinya.” pesan Mawardi.

Tidak lupa, Mawardi juga mengingatkan agar tetap tanamkan rasa sportivitas kepada seluruh peserta dan wasit yang akan meramaikan PORSENI ini. 

PORSENI ini dibuka langsung secara simbolis dengan melepas puluhan balon oleh kepala Kemenag beserta tamu undangan. Beriringan dengan terbangnya puluhan balon dan tepuk tangan peserta, maka Porseni KKMTs Se-Kabupaten Pamekasan tahun 2023 itu resmi dimulai.

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)
Whatsapp-Button