Gelorakan Anti Kenakalan Remaja, KUA dan Polsek Larangan Lakukan Seminar Remaja di SMK dan MTs. Nahdliyatul Islamiyah

$rows[judul]

Pamekasan - Selasa, 30/07/24, rangkaian kegiatan Bulan Bhakti KUA Larangan Pamekasan terus berlanjut dengan diadakannya Seminar Remaja di SMK dan MTs. Nahdliyatul Islamiyah Blumbungan, Kecamatan Larangan, Pamekasan. Seminar ini berlangsung dari pukul 09.00 hingga 12.00. 

Acara dibuka oleh Kepala KUA Larangan, H. Mudenar, yang didampingi oleh pengurus Yayasan Al-Ghazali, KH. Ahmad Badri. Kehadiran kedua tokoh ini menambah semangat para peserta seminar yang mayoritas adalah remaja dari dua lembaga pendidikan tersebut. 

Materi pertama disampaikan oleh Kanit Binmas Polsek Larangan, Agus Salim Ramadhan, yang mengangkat tema "Bahaya Narkotika dan Judi Online." Dalam paparannya, Agus Salim menekankan pentingnya kesadaran remaja terhadap bahaya narkotika dan judi online yang dapat merusak masa depan mereka. Ia juga memberikan tips dan trik untuk menghindari jeratan narkoba serta dampak negatif dari judi online. 

Materi kedua disampaikan oleh Penyuluh Agama Islam, M. Taufik, yang membahas "Bahaya Bullying." Taufik menjelaskan tentang bahaya membully sesama. Ia juga mengajak para remaja untuk saling menghargai dan menyemangati antar pelajar. Dia juga memberikan tips untuk menghadapi bullying. 

Seminar ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan pemahaman kepada para remaja mengenai bahaya narkotika, judi online, dan pentingnya kesiapan sebelum menikah, sehingga mereka dapat lebih bijak dalam mengambil keputusan di masa depan. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya KUA Larangan dalam membumikan nilai-nilai agama dan kebaikan di tengah masyarakat.

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)
Whatsapp-Button