Nusantara Baru, Indonesia Maju: Semangat Tasyakuran HUT RI di Pamekasan

$rows[judul]

Pamekasan, (16/08/2024) – Dalam suasana penuh syukur dan semangat kebangsaan, Pemerintah Kabupaten Pamekasan menggelar tasyakuran memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia.

Acara yang berlangsung di Mandhapa Agung Ronggo Sukowati ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pamekasan beserta jajaran, Forkopimda, tokoh agama dan unsur masyarakat, tokoh agama, serta para pejabat daerah.

Dengan tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju”, tasyakuran ini menjadi momen merefleksikan perjalanan bangsa serta memanjatkan doa untuk kemajuan Indonesia di masa depan.

Pj.Bupati Pamekasan, Masrukin, dalam dalam sambutannya menyampaikan komitmen pemerintah daerah untuk terus membangun Pamekasan menjadi kabupaten yang lebih maju dan sejahtera. 

"Berbagai program pembangunan telah dan akan terus dilakukan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat", tuturnya.

Masrukin menjelaskan, "Tasyakuran ini sebagai bentuk rasa syukur kita yang telah menikmati perjuangan para pahlawan bangsa yang telah memperjuangkan tanah air tercinta ini", ujarnya.

"Dengan menyemarakkan peringatan HUT RI dan melibatkan seluruh lapisan masyarakat, semoga selalu dalam rahmat Allah dan dapat meneruskan cita-cita mulia para pejuang yang telah mendahului kita", jelasnya.


#KementerianSemuaAgama

- Humas

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)
Whatsapp-Button